Hari Perempuan, tiga komunitas gelar nobar dan pameran foto

iga komunitas seperti Kosapa (Komunitas Sastra Papua), Papuan Voice dan Papuansphoto menggelar nonton bareng (nobar) atau pemutaran film dan pameran foto.

Kegiatan yang digelar di Jalan Biak, Lingkaran Abepura, Kota Jayapura, Rabu (8/3/2017) malam ini dilakukan dalam rangka memperingati Hari Perempuan Sedunia, 8 Maret.

Koordinator Kosapa Hengky Yeimo mengatakan, pemutaran film dan pameran foto ini dilakukan untuk menunjukkan kepada masyarakat tentang kehidupan mama-mama Papua. Menurut dia, mama-mama Papua ini patut menjadi inspirasi dan guru kehidupan.

“Kita nonton film supaya kita mendapatkan inspirasi dan model kehidupan sehari-hari. Bagaimana kita harus saling menghargai, menghormati dan menjunjung tinggi nilai-nilai kehidupan dalam hidup bersama di lingkungan masyarakat,” katanya.

Ia melanjutkan, dengan kegiatan ini pihaknya juga mau menunjukkan bahwa Kosapa milik semua orang yang mencintai sastra Papua, tanpa dibatasi sekat-sekat etnis, suku, agama dan golongan.

Ketua Komunitas Papuansphoto, Whens Tebay mengatakan, perempuan merupakan penopang dalam keluarga. Oleh karena itu, mereka harus dijunjung tinggi dan dihargai dan tak boleh didiskriminasi.

“Dengan momen hari perempuan internasional Papuansphoto menampilkan hasil karya foto dari berbagai sudut pantang tentang perempuan Papua, yang sering menjadi korban ketidakadilan dalam keluarga, pekerjaan dan lain-lain,” kata Whens.

 

Sumber: Tabloid Jubi

Siarkan Beritamu Sekarang!
Redaksi komunita.id menerima tulisan berupa liputan acara komunitas untuk dipublikasikan. Panjang tulisan minimal 2 paragraf. Kirim artikel ke [email protected]. Jika tulisan sudah pernah dimuat di blog atau situs media online lainnya, sertakan pula link tulisan tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *