Turun Tangan Palembang Ikuti I-Camp

Libur Tahun Baru Imlek tidak menyurutkan semangat relawan TurunTangan Palembang untuk melakukan aktivitas bermanfaat. Minggu-Senin (7-8/02/2016), mereka mengikuti kegiatan I-Camp di kediaman seorang tokoh pendidikan Kota Palembang, Ade Karyana, Jalan Sersan Sani, Kelurahan Talang Aman, Kecamatan Kemuning, Palembang, Sumatera Selatan (Sulsel).

I-camp merupakan kegiatan yang diadakan oleh pengajar Muda di Kabupaten Musi Banyuasin, Sumsel. Tujuan diselenggarakannya kegiatan ini untuk memacu komunitas menginisiasi program dan melihat kemungkinan kolaborasi rencana kegiatan yang dilakukan oleh setiap komunitas yang hadir.

Relawan TurunTangan Palembang, Hardi mengatakan jumlah relawan TurunTangan Palembang yang mengikuti kegiatan ada empat. Meskipun jumlahnya sedikit, mereka tetap mampu menyusun rencana program yang bermanfaat untuk Kabupaten Musi Banyuasin pada khususnya dan wilayah Palembang pada umumnya. “Ada dua program kerja yang kami inisiasi dan presentasikan dalam kegiatan ini, yaitu program desa melek internet dan knowledge sharing,” kata Hardi.

Selain TurunTangan Palembang, Komunitas lain yang hadir antara lain Kelas Inspirasi Palembang, Kelas Inspirasi Musi Banyuasin, Save Street Child Palembang, Komunitas Sukses Mulia, E-Care (Education Care) dan Lentera Sekola. Di I-camp mereka semua juga ikut menginisiasi program dan saling mempresentasikannya. Program Pelatihan komputer untuk Guru adalah salah satu program yang diinisiasi oleh Pengajar Muda.

Relawan TurunTangan Palembang sangat berharap program ini bisa dikolaborasikan dengan program TurunTangan Palembang sehingga hasilnya dapat maksimal. “Semoga program yang sudah diinisiasi dapat segera terlaksana dan TurunTangan Palembang bersama komunitas yang ada di Palembang mampu membawa perubahan untuk Indonesia yang lebih baik,” ujar Hardi.

Sumber: http://blog.turuntangan.org/pacu-inisiasi-program-turuntangan-palembang-ikut-camp/

FOTO: DOK. BLOG TURUN TANGAN

Siarkan Beritamu Sekarang!
Redaksi komunita.id menerima tulisan berupa liputan acara komunitas untuk dipublikasikan. Panjang tulisan minimal 2 paragraf. Kirim artikel ke [email protected]. Jika tulisan sudah pernah dimuat di blog atau situs media online lainnya, sertakan pula link tulisan tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *