Gerakan Sejuta Data Budaya (GSDB) merupakan kegiatan yang menggalang kelompok muda pecinta budaya untuk melestarikan budaya melalui pendataan budaya ke dalam Perpustakaan Digital Budaya Indonesia (PDBI). Soft Launching GSDB juga bersamaan dengan terbentuknya Komunitas Sobat Budaya yang dilakukan pada tanggal 13 Desember 2011 di Istana Negara. Komunitas Sobat Budaya adalah komunitas yang membawa semangat GSDB dan pendataan budaya tradisi Indonesia.
Kegiatan peluncuran secara resmi pun dilakukan pada tanggal 9 Juni 2014 di Saung Angklung Udjo, Bandung, Jawa Barat. Komunitas Sobat Budaya ini merupakan kumpulan anak-anak muda di berbagai kawasan Indonesia yang sangat mencintai budaya. Kegiatan-kegiatan yang dilakukan antara lain mempromosikan budaya Indonesia melalui sains dan berbagai inovasi teknologi terutama teknologi informasi, mengampanyekan pendataan budaya kepada masyarakat Indonesia secara luas, ekspedisi budaya ke berbagai daerah dalam rangka pendataan budaya, dan menyalin data kebudayaan yang masih berserakan di berbagai media seperti artikel, jurnal, buku, dan internet ke dalam PDBI.
Tujuan yang hendak dicapai dari gerakan ini adalah tersedianya ensiklopedia budaya indonesia yang memadai, perlindungan budaya, penelitian budaya, inovasi-inovasi yang bertujuan untuk pengembangan ekonomi kerakyatan dan kesejahteraan sosial. Pada bulan Juni 2014 juga mulai terbentuk komunitas-komunitas Sobat Budaya Daerah dan hingga kini telah berjumlah 34 komunitas.
FOTO: DOK. SOBAT BUDAYA
Kegiatan ini sungguh sangat positif sekali mba, semog dengan adanya kegiatan ini buadaya indonesia yang hampir saja punah karena budaya asing kembali terangkat 🙂