Trashbag Community adalah sebuah gerakan moral, idealis dan bersifat nirlaba/nonprofit, yang merupakan sekelompok pendaki dari multi disiplin ilmu yang berdedikasi untuk mengurangi masalah sampah di gunung serta menjunjung tinggi penerapan konservasi alam. Komunitas ini didirikan pada tanggal 11 November 2011 di TNGGP (Taman Nasional Gunung Gede Pangrango), Jawa Barat.
Keanggotaan komunitas ini bersifat umum dan berasal dari berbagai organisasi maupun kalangan bebas/independen di seluruh Indonesia. Trashbag Community memiliki visi untuk menjadikan gunung-gunung di Indonesia bebas dari sampah, melalui misi merubah perilaku dan kebiasaan pendaki menjadi lebih baik, bertanggung jawab terhadap alam serta berwawasan konservasi lingkungan, berkomitmen untuk mempromosikan ” GUNUNG BUKAN TEMPAT SAMPAH ” sesuai dengan konservasi lingkungan kepada para pelaku penggiat alam bebas di Nusantara dan menetapkan satu hari menjadi “Hari Bersih Gunung” dalam upaya konsistensi kampanye gerakan nasional setiap tahunnya.
Nah, buat kalian yang memiliki kepedulian terhadap sampah di gunung, boleh bergabung dan mengikuti aktifitas seru bersama Trashbag Community. Informasi kegiatannya bisa kalian dapatkan di Laman Facebook Trashbag Community, disini.
FOTO: DOK. Trashbag Community