Komunitas Bengkel Menulis: Rayakan Hari Kartini dengan Bedah Buku

Bersampena Peringatan Hari Kartini, mahasiswa dari Komunitas Bengkel Menulis (KBM) Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Maritim Raja Ali Haji (UMRAH), melaksanakan bedah buku berjudul “The Glory Of The Past”, karya Ketua Komisi II DPRD Kepulauan Riau Ing Iskandarsyah, Kamis (21/4/2016) sore.

Dalam kegiatan tersebut, penulis buku menjadi narasumber tunggal, dengan pembahas yang juga dosen UMRAH, Alfiandri, serta diikuti ratusan mahasiswa sebagai peserta dari berbagai perguruan tinggi di Tanjungpinang.

“Buku ini lahir dari sebuah angan-angan, cita-cita, hasrat, dorongan, keinginan dan harapan untuk menjadikan Kepri semakin maju dan sejahtera. Saya memiliki keinginan yang besar, cita-cita dan harapan besar yang memungkinkan terwujud,” kata Ing Iskandarsyah di hadapan ratusan mahasiswa di Auditorium UMRAH.

Pria yang sudah dua periode menjabat sebagai anggota DPRD Kepri itu mengatakan, Kepri jika dibenahi dari berbagai sektor prioritas, akan lebih maju dari Singapura dan Malaysia.

Namun untuk itu, membutuhkan waktu cukup lama dan harus dilakukan dari saat ini juga.

“Pada masa lampau, Kepri sudah pernah membuktikan sebagai wilayah yang maju, lebih maju dibanding Singapura dan Malaysia,” katanya.

Oleh karena itu, Kepri harus dirancang untuk menjadi Provinsi Kepulauan yang maju. Sebagai wajah Indonesia yang bersinar dan menjadi harapan bangsa.

Foto dan narasi diambil dari sumber.

Siarkan Beritamu Sekarang!
Redaksi komunita.id menerima tulisan berupa liputan acara komunitas untuk dipublikasikan. Panjang tulisan minimal 2 paragraf. Kirim artikel ke [email protected]. Jika tulisan sudah pernah dimuat di blog atau situs media online lainnya, sertakan pula link tulisan tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *