Arisan Kempyeng Gelar Kegiatan Bunda Peduli Mata Sehat di SD Kristen Triwindu

Semangat R.A Kartini dalam memperjuangkan emansipasi perempuan, masih terasa hingga sekarang. Terbukti, Kartini masa kini terinspirasi untuk melanjutkan perjuangannya dengan peduli terhadap dunia pendidikan.

Seperti yang dilakukan perkumpulan ibu-ibu dalam Arisan Kempyeng. Komunitas yang beranggotakan 30 orang ini, tak sekadar berkumpul tapi juga melakukan kegiatan sosial, yaitu lewat kegiatan Bunda Peduli Mata Sehat di SD Kristen Triwindu, Sabtu (23/4).

Pemrakarsa kegiatan, Tatiek Dienarsih mengungkapkan, acara ini sebagai bentuk kepedulian terhadap anak-anak sekolah. Sekaligus memperingati Hari Kartini bersama siswa SDK Triwindu dengan memberikan fasilitas pemeriksaan mata. Karena kesehatan mata sangat penting bagi anak-anak ketika menerima pelajaran.

“Kami ikut membantu dalam hal pemeriksaan mata. Yang kadang terabaikan baik dari orang tua maupun anak-anak. Dengan pemeriksaan lebih dini, diharapkan anak-anak bisa terdeteksi kondisi matanya,” kata Dienar.

Kepala Sekolah SDK Triwindu, Lidya Tejo mengapresiasi kehadiran kelompok ibu-ibu Arisan Kempyeng. Yang telah peduli dan merelakan waktunya untuk berkunjung ke SDK Triwindu. “Lewat kegiatan ini, diharapkan mampu menarik masyarakat luas untuk peduli terhadap keberadaan SDK Triwindu. Paling tidak dengan kegiatan ini anak-anak bisa lebih semangat lagi dalam belajar,” pungkas Lidya.

Sumber: Radar Solo

Siarkan Beritamu Sekarang!
Redaksi komunita.id menerima tulisan berupa liputan acara komunitas untuk dipublikasikan. Panjang tulisan minimal 2 paragraf. Kirim artikel ke [email protected]. Jika tulisan sudah pernah dimuat di blog atau situs media online lainnya, sertakan pula link tulisan tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *