Mengusung konsep yang tidak biasa, PCMI Riau hadir dengan kegiatan Arisan Pemuda 2016. Acara tersebut akan diadakan pada Jumat (20/5/2016), di Sarang PCMI Riau, Jalan Lumba-lumba, Harapan Raya, Pekanbaru.
“Ketika nama arisan disebut, maka tidak asing lagi di telinga Kita. Sebuah kumpul-kumpul, kemudian kocok nama dan siapakah yang beruntung. Tujuan utama arisan pemuda ini adalah menjalin silaturahmi diantara komunitas yang ada di Pekanbaru,”ujar Anggota Divisi Humas PCMI Riau, Shelly Mardhia.
Wanita yang merangkap sebagai PIC acara tersebut mengharapkan, kegiatan itu dapat dihadiri oleh perwakilan masing-masing Komunitas yang ada di Pekanbaru. Selain silaturahmi, agenda yang akan dijalankan pada pertemuan pemuda itu adalah mencanangkan program-program serta kegiatan kepemudaan yang dapat meningkatkan kualitas sumber daya manusia serta lingkungan sekitar.
“Dari pemuda untuk bangsa. Bagi yang penasaran dan ingin bergabung di Arisan Pemuda 2016, bisa langsung hubungi Saya di nomor hp 081371392969. Tidak hanya komunitas, jika individu tertarik dan ingin bergabung kami menyambut dengan senang hati.Mari bergerak bersama untuk Indonesia yang lebih baik,”ucapnya.
Ilustrasi foto dan berita diambil dari Tribun Pekanbaru.