Koramil 02/PG Bekerjasama Dengan Komunitas Peduli Kucing Lakukan Kegiatan Sosial

Danramil 02/PG Mayor Inf Putu Witharsana ikut serta dalam kegiatan sosial terhadap lingkungan khususnya hewan kucing, para pengemar kucing berkumpul di Makoramil 02/Pondok Gede. Minggu (21/8/16).

Kegiatan peduli kucing ini bekerja sama dengan “komunitas peduli kucing” (KPK) dan Koramil 02/PG bertujuan untuk mencegah wabah atau penyakit yang ditularkan oleh kucing.

Ketua Komunitas Peduli Kucing (KPK) Juan, mengatakan Ia ingin agar orang orang bisa melihat bahwa kucing-kucing yang dibuang itu bisa juga jadi kucing terawat.

“Kami ingin agar orang-orang di luar anggota kami belajar untuk peduli pada kucing jalanan. Dengan melakukan penyelamatan sendiri, maka rasa peduli mereka terhadap kucing akan meningkat,” jelas Juan.

Menyayangi hewan tidak hanya berdampak pada kesejahteraan hewan. Penyayang hewan juga bisa merasakan manfaatnya. “Menyayangi kucing itu membuat saya menjadi orang yang lebih ikhlas. Kalau menolong sesama manusia kita, mengharapkan ucapan terima kasih. Kalau menolong kucing, kita tidak mengharapkan apa-apa.” kata Juan.

Adapun kegiatan yang dilakukan oleh Komunitas Peduli Kucing dan Koramil 02/PG yaitu memberikan makan kucing kucing liar yang ada dipasar pondok gede dan melakukan pengobatan terhadap kucing yang kena penyakit dan mengambil kucing yang sakit kronis untuk dikarantina dan diobati di penampungan komunitas peduli kucing.

Kegiatan Komunitas Peduli Kucing ini murni dilakukan dengan suka rela dimana komunitas ini tidak memaksakan anggotanya ikut dalam kegiatan dan mengeluarkan biaya sendiri.

Sementara itu, menurut Danramil 02/PG Mayor Inf Putu Witharsana yang ikut serta dan mendukung kegiatan ini mengatakan, kegiatan seperti Komunitas Peduli Kucing lakukan bagus dilaksanakan, mengingat daerah seperti pasar pondok gede serta daerah lainnya terutama ditempat yang lingkungannya banyak sekali kucing yang liar tanpa ada yang memperhatikan.

“Saat ini memang belum begitu berdampak terhadap masyarakat akan tetapi apabila ada wabah atau penyakit yang disebarkan oleh kucing baru akan terasa manfaat dari kegiatan ini” ujar Danramil.

“Kami menghimbau mari kita sama sama peduli terhadap lingkungan sekitar demi menjaga kebersihan, kesehatan dan kenyamanan lingkungan kita bersama” tegas Danramil.

Sumber: Suara Rakyat

Siarkan Beritamu Sekarang!
Redaksi komunita.id menerima tulisan berupa liputan acara komunitas untuk dipublikasikan. Panjang tulisan minimal 2 paragraf. Kirim artikel ke [email protected]. Jika tulisan sudah pernah dimuat di blog atau situs media online lainnya, sertakan pula link tulisan tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *