Apindo Siapkan Ruang Khusus Amnesti Pajak

Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Provinsi Kepulauan Riau sengaja menyiapkan ruangan khusus untuk konsultasi Tax Amnesty di Kantor Apindo Kepri di Kota Batam Kepulauan Riau.

Ketua Apindo Kepri, Cahya, di Batam, Kamis, menyatakan ruangan itu memang sengaja disiapkan bagi pengusaha yang masih bingung dengan fasilitas Tax Amnesty dan ingin berkonsultasi terlebih dulu. “Bahkan KPP Pratama mengirimkan petugasnya ke Kantor Apindo,” kata Cahya.

Keberadaan petugas pajak, lengkap dengan ruangan konsultasi di Kantor Apindo Kepri akan diadakan terus hingga akhir September 2016, ujung masa periode I Tax Amnesty. “Ini untuk membantu pengusaha yang tidak mampu membayar konsultan,” katanya.

Cahya juga membuka diri bagi pengusaha yang masih sungkan berhubungan dengan petugas pajak, termasuk bila ada pengusaha yang merasa dipersulit oleh petugas. “Kalau ada yang merasa dipersulit, silahkan hubungi kami,” katanya.

Apindo Kepri mendukung penuh upaya pemerintah memberikan pengampunan pajak pada seluruh masyarakatnya. Menurut dia, dengan mengikuti Tax Amnesty, maka pengusaha secara tidak langsung membantu negara untuk pembangunan. “Bukan hanya menyelesaikan pajak sendiri, tapi membantu negara, termasuk pahlawan negara,” kata dia

Dengan berbagai dukungan yang telah diberikan Apindo, maka Cahya optimis 95 persen anggotanya memanfaatkan program Tax Amnesty. Ia juga menargetkan warga Kepri menjadi urutan terbesar dalam keikutsertaan Tax Amnesty di seluruh Indonesia. “Target, Kepri rasio pembayar pajak terbesar, minimum lima besar,” ujar Bos Arsikon itu.

Sementara itu, Direktorat Jenderal Pajak mengumumkan penerimaan uang tebusan Tax Amnesty di Kepri mencapai Rp267 miliar dari 3.824 wajib pajak, hingga 19 September 2016. Kepala KPP Pratama Batam Utara, Hendriyan menyatakan jumlah itu berasal dari dana yang diungkap senilai lebih dari Rp13 triliun. Sedangkan di Kota Batam saja, program Pengampunan Pajak telah diikuti oleh 2.554 wajib pajak dengan nilai uang tebusan sebesar Rp203 miliar,” katanya.

Sumber: Beritasatu

Siarkan Beritamu Sekarang!
Redaksi komunita.id menerima tulisan berupa liputan acara komunitas untuk dipublikasikan. Panjang tulisan minimal 2 paragraf. Kirim artikel ke [email protected]. Jika tulisan sudah pernah dimuat di blog atau situs media online lainnya, sertakan pula link tulisan tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *