Rahasia Mudah Bikin Ceper Ala Mobilio Indonesia Community

Modifikasi ceper juga diinginkan oleh beberapa pengguna Honda Mobilio. “Biar terlihat lebih sporti,” kata A. Gunawan, anggota Mobilio Indonesia Community (Mobility) region Jakarta dengan nomor ID B692.

Setelah beberapa kali hunting, akhirnya pria berbadan langsing itu menemukan cara yang pas buat memodifikasi kaki-kaki yang diinginkan. Bantuan dari kru workshop spesialis kaki-kaki Feri Creatif Shock di Jl. Arteri Permata Hijau, Jaksel, bikin Mobilio milik Gunawan tampil ceper.

Khusus untuk memendekkan Mobilio, ternyata sokbreker belakangnya harus ganti. “Terlalu panjang dan harus ganti dengan bawaan Honda City,” ucapnya sembari kasih bocoran dana yang diperlukan Rp 2 juta dan pengerjaan yang hanya sehari. Lebih jelas, seperti ini yang dilakukan;

  1. Untuk bagian depan, resepnya ganti per Honda Jazz keluaran pertama atau Toyota Yaris. Dari fisiknya, terlihat bawaan Mobilio lebih tinggi.
  2. Penggantian per bagian depan tersebut, enggak perlu ada penyesuaian. Bagian bawah per, duduk pas di mangkok sok standar Mobilio.
  3. Bikin bagian belakang rata dengan depan, maka kudu dilakukan penggantian sok plus per Jazz. Seperti ini perbedaan sok Mobilio (kiri) dan bawaan City.
  4. Ceperin Mobilio, bisa berlaku bagi yang ingin pakai pelek standar dengan ukuran ban 185/65R15, atau pelek 17 inci dengan profil ban 245/40R17.
  5. Mobility juga ingin ceper agar tampilannya terlihat sporty.

Sumber: Otomotif Net

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *