Peduli Garut, 15 Komunitas Pelajar Turun ke Jalanan Kota Kebumen

Sebanyak 45 pelajar dari 15 komunitas mengadakan aksi galang dana peduli bencana Garut di beberapa titik lampu merah yang ada di jantung kota Kebumen

Kordinator aksi, Luluk Purnamasari dari Komunitas Rumah Dongeng menuturkan, aksi galang dana tersebut dibagi ke 4 titik di kota Kebumen, yakni pertigaan Bank Jateng, perempatan Mertokondo, perempatan Tugu Lawet, dan area di sekitar Alun-alun Kebumen.

Ada 15 Komunitas yang merapat dalam aksi tersebut. “Yaitu Komunitas Cakep Indonesia Chapter Kebumen, Kebumen Beatbox Clan, Jurnalistik Pelajar, Rumah Dongeng dan Budaya Indonesia, Ayo Ngaji Tiap Hari, Komunitas Musik Positif, OSIS SMAN 1 Kebumen, Rohis SMAN 1 Kebumen, Scout Adista, Rohis SMAN 2 Kebumen, Exorcism, OSIS MAN Kebumen, Sekolah Alam Lukulo, Stand Up Comedy Kebumen, dan Kebumen Social Care,” tuturnya, Selasa (27/09/2016)

Luluk menambahkan, dana yang terkumpul dalam aksi yang digelar dari mulai pukul 15.30 WIB sampai 17.30 WIB tersebut sebesar Rp 3.081.400,- dan akan disalurkan melalui Cakep Indonesia. “Kami sangat berterima kasih kepada seluruh masyarakat Kebumen yang telah turut berpartisipasi menyisihkan hartanya guna membantu saudara kita yang sedang tertimpa musibah banjir di Garut. Semoga menjadi amal ibadah yang diterima di sisi-Nya,” imbuhnya.

Sumber: Sorot Kebumen

Siarkan Beritamu Sekarang!
Redaksi komunita.id menerima tulisan berupa liputan acara komunitas untuk dipublikasikan. Panjang tulisan minimal 2 paragraf. Kirim artikel ke [email protected]. Jika tulisan sudah pernah dimuat di blog atau situs media online lainnya, sertakan pula link tulisan tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *