Ikatan Mahasiswa Geodesi ITB: Organisasi Berbasis Keprofesian Teknik Geodesi dan Geomatika

Ikatan Mahasiswa Geodesi (IMG) merupakan organisasi mahasiswa berbasiskan keprofesian Teknik Geodesi dan Geomatika, IMG menjadi wadah dalam mengembangkan keprofesian dan pendidikan karakter dengan berlandasakan kebenaran akademis dan pancasila yang bersifat kekeluargaan.

Pada tahun 2014, anggota IMG ITB mencapai 104. Program Studi Teknik Geodesi & Geomatika mengembangkan kemampuan akademik mahasiswa melalui, praktikum (di laboratorium dan lapangan), kemah kerja dan penelitian tugas akhir. Mata kuliah wajib dalam kurikulum mencakup mata kuliah ilmu dasar (geodesi, (survey dan pemetaan) serta teknologi informasi spasial (satelit penginderaan jauh dan sistem informasi geografi). Dalam Program Studi Teknik Geodesi & Geomatika terdapat 4 kelompok keahlian, yaitu :

  • Geodesi
  • Inderaja dan Sains Informasi Geografis
  • Sains dan Sistem Kerekayasan Wilayah Pesisir dan Laut
  • Surveying dan Kadaster

Di dalam IMG ITB sendiri, persentase terbanyak minat terletak di Geodesi, yakni sebanyak 36% dari keseluruhan anggota.

Sumber: Laman IMG ITB

Siarkan Beritamu Sekarang!
Redaksi komunita.id menerima tulisan berupa profil komunitas untuk dipublikasikan. Panjang tulisan minimal 2 paragraf. Kirim artikel ke [email protected]. Jika tulisan sudah pernah dimuat di blog atau situs media online lainnya, sertakan pula link tulisan tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *