Komunitas White Car Community Chapter Bali melaksanakan kegiatan bakti sosial di panti asuhan semara putra klungkung Minggu, 13 November 2016 Komunitas WCC Chapter Bali memberikan bantuan Sembako dan Uang tunai kepada Pemimpin Panti Asuhan Semara Putra Klungkung Ni Made Gunasih, pada acara Baksos Peduli Kasih Komunitas White Car Community Chapter Bali, Di Panti Asuhan Semara Putra Klungkung di Jalan Dewi Sri, Semara Putra, Klungkung, Bali, Minggu (13/11/2016).
Terlihat puluhan anggota komunitas WCC Chapter Bali juga menghadiri acara baksos tersebut berkumpul untuk menyaksikan pemberian bantuan sembako dari komunitas WCC Chapter Bali di Panti asuhan semara putra klungkung, Bali, Minggu (13/11/2016).
Ketua Chapter Fauzan Ari Sandy menjelaskan White car community pertama kali di deklarasi pada tanggal 6 mei 2012 di jakarta, kini komunitas ini menjadi komunitas secara nasional karena sudah terbentuk chapter-chapter di masing-masing daerah di jawa, bali, sumatra dan kalimantan serta papua. Di Bali WCC chapter Bali di deklarasi pada tgl 6 Mei 2016 dan kegiatan baksos di panti asuhan semara putra ini adalah kegiatan sosial pertama kali yg dilakukan oleh WCC chapter bali di tahun 2016 ini dan akan menjadi agenda rutin kegiatan baksos di setiap tahun kedepan.
Warna putih melambangkan kebersihan dan kebaikan jadi diharapkan komunitas mobil putih dapat menjadi komunitas yg slalu bisa memberikan kebaikan bagi semua pihak dan menjadi komunitas yg berguna untuk masyarakat ujar fauzan yang diamiini oleh para anggota.
Ketua Chapter Fauzan Ari Sandy menjelaskan, kegiatan baksos yang dilakukan WCC chapter Bali ini, merupakan langkah awal kegiatan komunitas yang berjiwa sosial, oleh karena itu kegiatan Baksos ini juga disupport oleh berbagai pihak diantaranya Dwi Manunggal Speed Boat, Caspla Bali hotel, Berry Glee hotel, Adhi jaya Sunset Hotel, Quest hotel, Doea Putri, Mr Postmen Cafe, CV. MKB dan Kantin Nina.
Menurutnya, sebagai komunitas yang baik kegiatan baksos ini akan dilakukan secara rutin dengan tujuan untuk membantu warga yang kekurangan dan sebagai wadah untuk berbuat kebaikan.
Dicontohkan Fauzan, kegiatan kesehatan, penanaman pohon dan peduli kasih akan menjadi program rutin setiap tiga bulan sekali atau enam bulan sekali. “Selain itu kegiatan bersifat insidentil juga akan kami lakukan. Intinya seluruh kegiatan sosial akan kami lakukan dengan dasar keperdulian sesama. Jadi kegiatan komunitas tidak hanya naik kendaraan dan keliling-keliling atau nongkrong saja. Setidaknya aksi sosial ini bisa membantu sesama yang membutuhkan bantuan,” ujarnya.
Menurut ketua panitia baksos I Kadek Agus Budiarta dengan berprinsip white car, white heart dan white spirit, komunitas ini diharapkan bisa berbagi dengan prinsip berbagi itu indah, berbagi itu peduli, peduli itu wujud cinta kasih. Sehingga, komunitas tersebut diharapkan bisa membentuk senyuman kegembiraan buat warga tidak mampu yang ada di Bali.
“Rencananya kami akan lebih intensif dan berkolaborasi dengan beberapa komunitas mobil lainnya yang ada di Bali untuk melakukan aksi sosial. Nah, ke depannya kita juga akan mengajak berbagai kalangan komunitas yg ada dimasyarakat untuk penggalangan dana kemudian dilanjutkan dengan touring dan disisipi kegiatan aksi sosial di wilayah Bali secara khusus dan di Indonesia secara umumnya. ” jelas Ketua WCC Chapter Bali, Fauzan Ari Sandy.
Sumber: Warta Dewata