PMK FEB UGM adalah sebuah organisasi yang mewadahi kegiatan kerohanian seluruh umat Kristiani di Fakultas Ekonomika & Bisnis. Lewat wadah ini anggota PMK yang biasa disebut PMK-ers dapat bersatu dan berkumpul bersama-sama untuk bersekutu di dalam nama Tuhan Yesus Kristus. Rasa kekeluargaan dijalin disini sehingga mempererat tali persaudaraan antar mahasiswa/mahasiswi Kristen di Fakultas Ekonomi, juga memperkuat rasa ingin memiliki hubungan pribadi dengan Tuhan Yesus.
PMK FEB UGM akan berumur 25 tahun pada November 2016 ini. PMK FEB UGM berdiri sekitar tahun 1991, dan pada awalnya PMK ekonomi bergabung dengan psikologi, filsafat, sering juga disebut sebagai “psikopat”, psikologi, ekonomi, filsafat. Namun Pada akhirnya ketiga fakultas ini memilih jalan untuk mengembangkan PMK-nya di fakultas masing-masing. Selain dengan psikologi dan filsafat, PMK FEB juga sempat bergabung dengan PMK D3 Ekonomi, namun setelah ada pergantian nama PMK D3 dan S1 Ekonomi merasa cukup mandiri untuk bisa berdiri sendiri-sendiri . Berdirinya PMK dilatarbelakangi kemauan atau keinginan untuk mengikuti persekutuan. Dulu, acara PU/PD dilaksanakan di Perkantas PMK Yogyakarta, dan jika melakukan doa bersama dilaksanakan di Grha Sabha Pramana karena pada saat itu ruang kelas tidak diperbolehkan untuk dipakai untuk persekutuan. Akhirnya pada tahun 2008 kelas akhirnya diperbolehkan untuk dipakai.
Kegiatan yang rutin dilakukan PMK FEB adalah PU (Persekutuan Umum) setiap Jumat pukul 16.30, Persekutuan Doa, Perayaan Natal, Paskah, Retreat dan PMB.
Sumber: Laman PMK FEB UGM