Code4Nation; Manfaatkan Teknologi Sebagai Solusi Untuk Setiap Masalah Negeri

Di era globalisasi sekarang ini, hampir setiap orang bergantung dan tak bisa lepas dari teknologi. Teknologi yang semakin canggih dari hari ke hari ini begitu digandrungi oleh generasi muda, khususnya anak muda Indonesia. Jika selama ini generasi muda Indonesia mungkin hanya menjadi penikmat dan pemakai teknologi yang sudah ada, maka tak ada salahnya jika generasi muda ini mulai membangun teknologi sendiri, atau paling tidak memanfaatkan teknologi yang ada untuk memecahkan masalah-masalah yang tengah dihadapi oleh negeri ini. Hal ini lah yang tengah diwujudkan oleh para pemuda Indonesia dalam komunitas bernama Code4Nation.

Code4Nation adalah sebuah komunitas berisi para pemuda yang mencoba menyalurkan ide-ide kreatif mereka untuk memecahkan masalah-masalah di Indonesia dengan teknologi. Code4Nation awalnya hanya bertujuan untuk mengumpulkan developer-developer se-tanah air. Seiring berjalannya waktu, Code4Nation juga membutuhkan ahli-ahli dari non-developer untuk mengembangkan ide membangun negeri secara lebih spesifik dan terarah. Dukungan dari pemerintah pusat, semakin menyemangati Code4Nation dalam membuat banyak aplikasi untuk membangun negeri.

Salah satu penggagas Code4Nation adalah praktisi IT Indonesia, Ainun Najib. Sebelumnya, Ainun Najib, pemuda asal Gresik yang dulunya kuliah di NTU Singapura ini, pernah membuat website KawalPemilu yang bertujuan untuk merekap hasil pemungutan suara pada pemilihan umum tahun 2014. KawalPemilu berhasil merekap 97% suara rakyat setelah enam hari peluncurannya. KawalPemilu tentunya memberikan banyak manfaat, terutama dalam mewujudkan transparansi pemerintahan. Hal ini membuktikan teknologi benar sangat berguna dalam berbagai aspek kehidupan.

Untuk menyebarkan semangat membangun negeri dengan teknologi, pada Agustus 2015 lalu, Code4Nation mengadakan sebuah event lomba pembuatan software bertajuk Hackathon Merdeka 1.0. Hackathon (Hack Marathon) adalah event kompetisi dalam bidang computer programming. Event ini berlangsung di berbagai kota di Indonesia, dan diikuti oleh sekitar 300 orang pemuda Indonesia yang berbakat dalam dunia teknologi informasi dan memiliki ide brilian serta kepedulian yang tinggi untuk membangun negeri. Mereka menawarkan berbagai solusi menjawab berbagai permasalah negeri ini. Hackathon 1.0 ini berfokus pada penyelesaian masalah pangan di tanah air.

Setelah sukses dengan Hackaton Merdeka 1.0, Code4Nation kembali mengadakan Hackathon Merdeka 2.0 pada tanggal 24-25 Oktober 2015 serentak di 28 kota di Indonesia dan pemenangnya akan dikumpulkan pada momen Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 2015. Hackathon Merdeka 2.0 ini berfokus pada penyelesaian masalah kependudukan di tanah air. Peserta yang mengikuti Hackathon Merdeka 2.0 ini adalah sekitar 1700 orang, melewati rekor hackathon tingkat dunia yang sebelumnya dilaksanakan di Amerika Serikat yang diikuti 1300 orang. Dari jumlah pemuda yang mengikuti event ini, dapat disimpulkan bahwa ternyata masih banyak pemuda Indonesia yang berbakat dan peduli pada negeri ini.

Membangun negeri tak harus menunggu pemerintah beraksi. Kita, para pemuda Indonesia, yang katanya menjadi bonus demografi, juga bisa mulai membangun negeri ini dari ide-ide kreatif yang kita punya dan mengeksekusinya dalam aksi-aksi nyata.

Aksi sekecil dan sesederhana apapun sangat berarti. Ide dan aksi tersebut dapat semakin dipermudah oleh peranan teknologi yang semakin canggih. Sudah tidak zamannya lagi, kita (para pemuda), hanya sibuk update status mengkritisi negeri ini atau sibuk mengeluh membandingkan negeri ini dengan negeri sebelah yang mungkin ‘rumput’nya lebih hijau dan lebih indah. Mari beraksi memberikan solusi untuk membangun negeri ini dari diri sendiri. Code4Nation telah menerjemahkan ide-ide brilian yang selama ini hanya menjadi wacana yang tertulis di atas kertas menjadi kode-kode program aplikasi yang kebermanfaatannya tidak usah ditanya lagi.

Bagi yang tertarik atau berminat untuk bergabung menjadi bagian dari Code4Nation dalam membangun negeri dengan teknologi, bisa mengunjungi situs www.code4nation.id dan mendaftarkan diri sebagai member. Meskipun kalian bukan seorang developer atau programmer, masih tetap bisa bergabung untuk menyumbangkan ide-ide kreatif atau merencakan kopi darat Code4Nation selanjutnya.

Sumber: Code4Nation

Siarkan Beritamu Sekarang!
Redaksi komunita.id menerima tulisan berupa profil komunitas untuk dipublikasikan. Panjang tulisan minimal 2 paragraf. Kirim artikel ke [email protected]. Jika tulisan sudah pernah dimuat di blog atau situs media online lainnya, sertakan pula link tulisan tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *