ID-FIXED; Terlahir dari Sebuah Forum Pecinta Sepeda Fixie

Tren gaya hidup sehat sepertinya saat ini sedang rutin digeluti. Salah satunya dengan melirik sepeda sebagai alat transportasinya, mulai dari sepeda lipat hingga Fixie. Bagi kalangan muda yang cenderung sadar fashion, cenderung memilih fixie sebagai kendaraan mereka untuk digowes. Ciri fixie seperti yang diketahui memiliki sistem gear roda belakang mati atau doltrap memang pernah booming keberadaannya beberapa tahun lalu.

Meski telah dimakan zaman, namun hingga saat ini masih ada komunitas sepeda fixie yang masih eksis. Salah satunya adalah komunitas ID-FIXED. Komunitas yang diketuai oleh Yudhi Katmiko ini memang terlahir dari sejumlah pecinta fixie yang bergabung dalam sebuah forum yang membahas tentang sepeda ini di internet. Di tahun 2008 lalu, tren sepeda fixie memang sedang tren dikalangan pecinta sepeda di luar negeri.

“Awalnya di forum tersebut, ada yang coba untuk membuat sepedanya menjadi fixed gear dan berhasil. Nah, akhirnya banyak juga yang ikut-ikutan buat dan akhirnya sepeda fixie menjadi tren untuk dibahas,” tutur Yudhi, sapaan akrabnya.

Ia pun melanjutkan, saking banyaknya antusiasme member di forum tersebut untuk membahas fixie, maka admin forum sampai membuat subforum sepeda. Hingga akhirnya, nama ID-FIXED dijadikan nama sub forum sekaligus cikal bakal komunitas ini berdiri.

“Kami sebenarnya hanya wadah bagi para pecinta fixie untuk sekedar sharing wawasan dan menambah pertemanan,” kata Yudhi.

Komunitas yang rutin menggelar latihan di taman Menteng, Jakarta ini berlatih setiap rabu malam, mulai pukul 19.00 hingga 22.00 Wib. Yudhi dan member lainnya pun akan sangat terbuka bagi siapa saja yang tertarik untuk gabung menjadi member di komunitas ID-FIXED.

“Di sini kami semua enggak ada yang merasa sok jago atau paling tahu tentang fixie, buat pemula yang baru bergabung dengan senang hati akan kami ajarin. Karena seperti yang kita tahu, fixie berbeda dengan jenis lainnya butuh teknik dan kecekatan dalam mengendarai fixie,” tutupnya.

Sumber: JITUNEWS

Foto dari Boomingman

Siarkan Beritamu Sekarang!
Redaksi komunita.id menerima tulisan berupa profil komunitas untuk dipublikasikan. Panjang tulisan minimal 2 paragraf. Kirim artikel ke [email protected]. Jika tulisan sudah pernah dimuat di blog atau situs media online lainnya, sertakan pula link tulisan tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *