Komunitas Bakulan Online Gresik Tak Sekadar Bakulan

Komunitas Bakul Online Gresik (BOG) baru berusia 3 tahun. Namun, aktivitas yang dilakukan terbilang cukup banyak. Selain aktif mengisi tenda bazar dalam berbagai event di Gresik, mereka menyelenggarakan kegiatan lain. Di antaranya, workshop fotografi, seminar kewirausahaan, dan kids fashion show.

’’Kids fashion show beberapa waktu lalu memang digelar untuk meramaikan car free day. Kegiatan kami bukan hanya ngelapak,” terang Marizki Anggraini alias Kiki, ketua BOG.

Dia menyebutkan, salah satu tujuan utama terbentuknya BOG adalah mewadahi para pemula bisnis. Bukan hanya bisnis makanan dan minuman, tetapi juga bisnis fashion dan craft.

Komunitas tersebut menampung para pedagang perempuan dan laki-laki. Kiki menuturkan, para pemula bisnis, baik laki-laki maupun perempuan, pasti membutuhkan ilmu. Mulai ilmu budgeting hingga strategi promosi yang ampuh. ’’Biasanya, saat ada event, kami menyewa satu tenda untuk dipakai enam orang. Jadi, para anggota bisa terus berjualan dengan biaya sewa yang lebih murah,” jelas perempuan 33 tahun itu.

Slogan komunitas yang berbunyi ’’tempat berbagi ilmu dan info berdagang’’ juga direalisasikan. Tujuannya, menebarkan manfaat positif kepada para anggota. Sebab, saat ini, cukup banyak anggota BOG yang aktif. Yakni, sekitar 400 orang. Saat tidak menggelar kopi darat atau berjualan, para anggota komunitas saling berbagi dan berkomunikasi lewat grup WhatsApp dan Facebook.

Bahkan, beberapa anggota mengajari dan memfasilitasi anak-anak mereka yang memiliki minat berdagang. Mereka mendaftarkan dan mendampingi anak yang kebanyakan masih SD itu untuk ikut berjualan di stan. ’’Beberapa anak anggota BOG menjual mainan seperti Squishy. Tentu didampingi ibunya,” ucap Kiki.

BOG sudah merencanakan dua agenda sekaligus untuk Mei mendatang. Yakni, lomba senam se-Kabupaten Gresik dan demo memasak untuk persiapan sahur pada bulan Ramadan.

Dikutip dari INDOPOS

Siarkan Beritamu Sekarang!
Redaksi komunita.id menerima tulisan berupa profil komunitas untuk dipublikasikan. Panjang tulisan minimal 2 paragraf. Kirim artikel ke [email protected]. Jika tulisan sudah pernah dimuat di blog atau situs media online lainnya, sertakan pula link tulisan tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *