GNOTA dan Komunitas Help Morotai Indonesia Kampanyekan Aksi 1000 Buku

Gerakan Nasional Orang Tua Asuh (GNOTA) dicanangkan sejak 29 Mei 1996 merupakan sebuah organisasi sosial nirlaba, independen dan transparan yang diinisiasi oleh masyarakat yang peduli pada pendidikan anak. GNOTA berkomitmen dalam melindungi hak pendidikan anak Indonesia serta mendukung program wajib belajar pendidikan dasar 9 tahun.

Selama 20 tahun berkiprah, hingga saat ini, GNOTA telah membantu lebih dari 2,3 juta paket bantuan pendidikan untuk anak asuh yang tersebar di seluruh Indonesia yang meliputi anak-anak yang berasal dari daerah pinggiran perkotaan, daerah pelosok dan pedalaman yang sulit dijangkau karena minimnya sarana dan prasarana, daerah yang merupakan kantong kemiskinan, daerah cagar alam dan budaya, daerah pesisir dan pulau-pulau kecil serta terpencil.

Kali ini, GNOTA mengajak komunitas Help Morotai Indonesia untuk bekerjasama menyalurkan bantuan bagi anak-anak asuh di Pulau Morotai. Help Morotai Indonesia merupakan sebuah komunitas yang membantu anak-anak miskin di Morotai, khususnya dalam bidang pendidikan. Dalam rangkat merayakan hari Pendidikan Nasional 2017, GNOTA dan Help Morotai Indonesia melakukan kegiatan di salah satu sekolah, yaitu SD BPD Falila. Adapun kegiatan nya adalah pemutaran film pendek tentang pendidikan, pemberian buku dan fasilitas olahraga secara simbolik kepada sekolah, dan juga penandatanganan Bingkai Mimpi oleh siswa-siswi SD BPD Falila.

“Morotai adalah nama sebuah pulau sekaligus kabupaten definitif baru yang terletak di kepulauan kepulauan Halmahera, yang menjadi bagian dari provinsi Maluku Utara. Morotai terkenal sebagai pulau cantik dengan kualitas alam yang luar biasa, namun keadaan tidak didukung dengan kualitas SDM. Hal ini menyebabkan rendahnya perekonomian daerah dan sarana prasarana pendidikan terbatas,” ujar Ketua Pengurus Yayasan GNOTA, Gendis St. Hatmanti.

“Sehingga kualitas anak-anak sekolah di Morotai pun rendah. Seperti yang dikatakan KI Hajar Dewantara, Memayu Hayuning Sariro, Memayu Hayuning Bangsa, Memayu Hayuning Bawana. Apapun yang di perbuat oleh seseorang hendaknya dapat bermanfaat bagi dirinya sendiri, bermanfaat bagi bangsanya,dan bermanfaat bagi manusia di dunia pada umumnya,” tambahnya.

“Melalui penggalangan dana ini, GNOTA dan Help Morotai Indonesia berharap, supaya bantuan ini dapat memberikan semangat bagi anak-anak di Morotai untuk meraih masa depan,” lanjutnya.GNOTA dan Help Morotai Indonesia melakukan penggalangan dana dan pengumpulan seribu buku untuk program ini dan terus dibuka hingga Jumat (30/6/2017). Penggalangan dana ini dilakukan dengan harapan agar anak-anak Morotai mendapatkan pendidikan dasar sembilan tahun tahun dan tidak ada lagi anak yang putus sekolah.

Sumber; Liputan6

Siarkan Beritamu Sekarang!
Redaksi komunita.id menerima tulisan berupa liputan acara komunitas untuk dipublikasikan. Panjang tulisan minimal 2 paragraf. Kirim artikel ke [email protected]. Jika tulisan sudah pernah dimuat di blog atau situs media online lainnya, sertakan pula link tulisan tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *