Hari Pohon Sedunia, ACT Dan MRI SUMBAR Bersihkan Pohon di Jalan S. Parman

Memperingati hari pohon sedunia ACT, MRI, Satpol PP, Reque, Siaga Bencana Mahasiswa UPI dan Unand, Selasa (21/11 ) melaksanakan aksi bertemakan “Padang Peduli Pohon ” di Kota Padang.

Aksi dimulai dengan membersihkan pohon yang ada di sepanjang Jalan S. Parman

Kegiatan ini dibuka oleh Kadis Lingkungan Hidup H. Al-Amin. SoS, MM, mewakili Walikota Padang yang berhalangan hadir.

Pada kesempatan itu H. Al-Amin.Sos.MM, merespon positif apa yang digagas dan dilakukan ACT dan MRI, Komunitas dan Lembaga terkait dalam memperingati Hari Pohon Sedunia, mengingat sekarang banyaknya masyarakat yang tidak peduli dengan pohon bahkan pohon di salah artikan menjadi tempat iklan sehingga merusak pohon yang ada di sepanjang jalan yang ada di kota Padang.

” Semoga tingkat kesadaran masyarakat tentang pentingnya pohon akan semakin tinggi, mari kita jaga lingkungan salah satu nya dengan merawat pohon di Kota Padang ini ” ungkap nya H. Al Amin.

” Ini adalah kegiatan yang sangat baik mengingat sekarang banyaknya masyarakat yang tidak peduli dengan pohon, bahkan pohon di salah artikan menjadi tempat iklan, sehingga merusak pohon yang ada di sepanjang jalan, ” sambungnya.

Sementara itu Aan salah seorang staf ACT Sumbar kepada awak media ini mengatakan, ” Acara ini di laksanakan dalam rangka mensosialisasikan pentingnya pohon bagi lingkungan hidup masyarakat, sehingga harus dengan kesadaran kita untuk menjaga dan merawat pohon, ” imbuhnya

” Kita lihat banyak pohon yang di lukai dengan paku dan kawat untuk memasang iklan, padahal tempat iklan telah ada space yang di sediakan pemerintah dan untuk zaman sekarang iklan bahkan lebih efektif di media sosial, namun masih saja ada oknum yang suka merusak pohon demi mempromosikan kepentingan pribadi mereka. Seakan tidak peduli jika pohon mati akan banyak yang akan kena dampak dari pembuatannya yang merusak pohon. Oleh karena itu, kami mengajak masyarakat melalui aksi ini, untuk lebih cinta pada pohon dan lingkungannya ” tambah Aan seraya menerangkan begitu perlunya pohon untuk kehidupan manusaia.

Usai aksi bersih Pohon Aan menyampaikan terima kasihnya kepada Satpol PP, komunitas atau relawan yang secara aktif mengikuti aksi bersih pohon.

Sumber: PILAR BANGSA NEWS

Siarkan Beritamu Sekarang!
Redaksi komunita.id menerima tulisan berupa liputan acara komunitas untuk dipublikasikan. Panjang tulisan minimal 2 paragraf. Kirim artikel ke [email protected]. Jika tulisan sudah pernah dimuat di blog atau situs media online lainnya, sertakan pula link tulisan tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *