“Superman” Bagikan Rengginang Dan Ketupat Untuk Petugas Pospam

Ada aksi unik dari komunitas pemuda di Sukoharjo untuk menyampaikan apresiasi pada pemudik dan petugas Pospam, yakni dengan membagikan makanan khas rengginang.

“Ini ekspresi dari warga Sukoharjo karena Lebaran lancar, lalu lintas aman dan sebagai bentuk ungkapan terimakasih pada petugas Pospam,” kata Agus Widanarko, salah satu ‘Superman’ yang membagikan rengginang di simpang Patung Pandawa Solo Baru Grogol Sukoharjo, Senin (10/6).

Aksi dimulai pukul 16.00 wib, ada beberapa pemuda yang mengenakan baju superman, spiderman dan batman, juga diikuti Duta Wisata, komunitas pemuda BNK, IPM dan organisasi kepemudaan lainnya.

Pemuda ditemui kajaga Pospam 3 Solobaru IPTU Daryanta bersama Kasubag Humas Polres Sukoharjo AKP Sukmawati. Pemuda menyerahkan bingkisan se gerobag ketupat sebagai simbol berlebaran syawal.

“Kami mengapresiasi aksi pemuda Sukoharjo yang mendukung petugas Pospam selama operasi ketupat candi 2019,” kata AKP Sukmawati.

Aksi membagikan camilan khas tradisional rengginang untuk pemudik, yang mempunyai arti untuk tetap ingat kampung halaman, juga diselipkan pesan agar mudik aman dan selamat sampai tujuan.

Aksi ditutup dengan pemeriksaan gratis oleh dokter Kunari, kepala puskesmas Sukoharjo, untuk petugas Pospam.

 

Artikel ini disadur dari rmoljateng.com

Siarkan Beritamu Sekarang!
Redaksi komunita.id menerima tulisan berupa liputan acara komunitas untuk dipublikasikan. Panjang tulisan minimal 2 paragraf. Kirim artikel ke [email protected]. Jika tulisan sudah pernah dimuat di blog atau situs media online lainnya, sertakan pula link tulisan tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *