Chef asal Banua yakni Agus Sasirangan rupanya saat ini juga aktif melakukan kegiatan-kegiatan yang bersifat sosial. Chef Agus mendirikan sebuah komunitas yang bernama Komunitas Sedekah Receh yang dilaunching pada hari ini Sabtu (21/9/2019) sore. Launching komunitas ini dilaksanakan di Fave Hotel Banjarbaru, dan dihadiri oleh puluhan anggota dari komunitas yang sudah berjalan sejak beberapa bulan lalu. Acara launching ini juga diisi dengan kegiatan pengumpulan uang receh dari anggota yang hadir, dan juga diisi dengan kegiatan berupa tausiyah.
“Hari ini komunitas ini dilaunching. Komunitas ini bagian dari Yayasan Agus Sasirangan yang berkegiatan di bidang sosial. Kenapa namanya Komunitas Sedekah Receh, karena kami ingin mengajak orang untuk melakukan sedekah dari hal sederhana yaitu receh,” ujar chef Agus.
Chef Agus pun menerangkan bahwa komunitas ini misi utamanya adalah ingin membangun masjid bernama Imam Ghazali yang ada di Kabupaten Batola.
“Program pertama komunitas ini adalah sedekah bangun masjid. Dan masjid yang akan dibangun ini terletak di samping Jembatan Rumpiang Batola,” jelasnya.
Ditambahkan oleh Chef Agus, masjid ini nantinya diharapkan juga menjadi salah satu ikon untuk wisata religi yang ada di Batola. Mengenai teknis pengumpulan uang receh di komunitas ini menurut Chef Agus dilakukan dengan beragam cara.
“Ada lewat rekening, kemudian juga bisa melalui receh yang dititipkan di outlet mie bancir. Dan rencananya juga akan kami buatkan celengan yang disebarkan ke nerbagai tempat untuk memudahkan orang menyumbangkan recehnya,” pungkasnya.