Peringatan Sumpah Pemuda Ala Komunitas Lolakoa Adventure

Peringati Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 2016, Komunitas Lolakoa Adventure yang dihuni para remaja pecinta alam di Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) laksanakan Upacara bendera dan Penanaman papan himbauan di objek wisata Air Belanda, Desa Boroko, Kecamatan Kaidipang.

Kegiatan yang berlangsung pada Minggu pagi, 30 Oktober 2016 itu diikuti oleh 25 orang remaja dan Upacara pun berlangsung dengan hikmah.

Bertindak sebagai Pembina Upacara, Rival Intan yang juga Koordinator dalam komunitas ini mengatakan bahwa tujuan kegiatan tersebut adalah untuk menanamkan kecintaan Pemuda Bolmut terhadap Sejarah bangsa Indonesia khususnya hal-hal yang tertuang di hari Sumpah Pemuda.

“Tiga ikrar dalam isi Sumpah Pemuda sudah secara tegas mengajarkan kita tentang pentingnya persatuan dan penghargaan terhadap nilai-nilai luhur Pancasila. Oleh karenanya, lewat kegiatan ini kita akan tunjukkan bahwa Pemuda Bolmut itu menjunjung tinggi kecintaan terhadap NKRI dan terbebas dari bahaya radikalisme ataupun gerakan tertentu yang bisa memecah belah persatuan bangsa ini.” Tegasnya dalam suasana sambutan itu

Senada dengan hal tersebut, Humas Lolakoa Adventure Roky Mansur mengatakan jika lewat komunitas ini mereka meningkatkan kecintaan terhadap tanah air dan senantiasa menjaga kelestarian alam khususnya di Bolmut.

“Komunitas yang baru seumur jagung ini memiliki misi khusus dalam membangkitkan semangat jiwa para pemuda untuk senantiasa cinta terhadap Negara ini serta menjunjung tinggi nilai-nilai Pancasila agar ikrar Sumpah Pemuda yang dibacakan para Pemuda terdahulu, tidak sia-sia. Dan lewat Komunitas ini kami mengajak para penikmat alam untuk selalu menjaga kelestarian dan keindahan alam di tanah Bolmut.” Ujar Mansur.

Sumber: INFO BMR

Siarkan Beritamu Sekarang!
Redaksi komunita.id menerima tulisan berupa liputan acara komunitas untuk dipublikasikan. Panjang tulisan minimal 2 paragraf. Kirim artikel ke [email protected]. Jika tulisan sudah pernah dimuat di blog atau situs media online lainnya, sertakan pula link tulisan tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *