Semarang Arwana Club; Adakan Pameran dan Kontes Arwana Setiap Tahun

Salah satu jenis ikan hias yang hingga kini tak hilang pamor adalah Arwana. Bahkan, beberapa jenis arwana dibanderol dengan harga jual yang terbilang tinggi. Mengapa ? Sebabnya, arwana memiliki beragam kelebihan dibanding ikan hias lain, yang diantaranya memiliki bentuk badan memanjang dengan sirip dan ekor yang mengembang. Tak hanya itu, warnanya yang cantik juga menjadi salah faktor penunjangnya.

Selain itu, arwana juga dianggap sebagai ikan pembawa keberuntungan. Karenanya tak heran jika banyak masyarakat Indonesia yang menggemari ikan ini. Bahkan saking cintanya dengan ikan arwana, beberapa pecinta arwana membentuk wadah yang dikenal dengan istilah komunitas. Salah satunya adalah Semarang Arwana Club, atau yang akrab disapa SAC.

Komunitas ini dibentuk sekira tahun 2008 di Semarang. Yang dimulai ketika ada enam orang pedagang dan pehobis yang sering mengadakan pameran untuk meningkatkan penjualan ikan arwana. Dari pameran tersebut, mulai bermunculan pehobis, dan pada akhirnya terbentuklah SAC ini.

Setiap tahunnya komunitas ini mengadakan kegiatan rutin seperti pameran dan kontes arwana. Pesertanya pun tak hanya datang dari semarang, namun dari Jakarta, Bandung dan Surabaya, bahkan dari Pontianak.

Saat pameran dan kontes tersebut para penggemar salah satu ikan air tawar ini, sering mendapatkan manfaat seperti berbagi pengalaman dan juga banyak tips n trik bagaimana cara perawatan ikan, agar sehat dan dapat diikutkan kontes.

Ada berbagai macam jenis ikan arwana yang sering dipelihara pehobis, seperti Super Red, Golden Pino, Irian, Silver Brasil, Red Banjar, Golden dan Cross Back. Sedangkan yang sering diminati para pehobis adalah Super Red, sebab menurut mitos orang Tiongkok, warna merah adalah simbol kebahagiaan. Jadi semakin merah warna arwana, akan semakin banyak kebahagiaan yang datang.

Sedangkan dari segi pemeliharaan, ikan arwana tidak sulit untuk dipelihara. Sebabnya, arwana terbilang ikan yang kuat tidak seperti ikan lainnya. Cara memeliharanya adalah dengan rutin mengganti air dan juga pemberian makan. Sementara, untuk meningkatkan warna pada ikan ini, baiknya diberikan udang sebagai makanan pokoknya.

Nah, bagi Anda yang ingin bergabung, Anda bisa join di fanpage Facebook-nya. Selain itu, Anda juga diwajibkan memiliki ikan arwana, sebagai bukti kecintaan Anda terhadap ikan air tawar ini. Mudah kan?

Sumber: JITU NEWS

Siarkan Beritamu Sekarang!
Redaksi komunita.id menerima tulisan berupa profil komunitas untuk dipublikasikan. Panjang tulisan minimal 2 paragraf. Kirim artikel ke [email protected]. Jika tulisan sudah pernah dimuat di blog atau situs media online lainnya, sertakan pula link tulisan tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *