Komunitas Budaya Baca Lampung: Semangat Untuk Menggalakkan Kampanye Literasi

Komunitas Budaya Baca Lampung menggelar lapak baca buku pada car free day di Tugu Adipura, Bandar Lampung, Minggu (13/8/2017) pagi. Ketua komunitas Budaya Baca Lampung Dwi Surya Ananda (22) mengatakan sejak delapan bulan lalu dibentuknya komunitas ini, ia bersama sembilan anggotanya terus melakukan berbagai kegiatan untuk meningkatkan minat baca. “Awalnya kami hanya memiliki koleksi buku dari anggota saja tapi ternyata perlahan antusias masyarakat sangat tinggi untuk mendonasikan bukunya,” kata Surya.

Surya bersama anggota komintas juga pernah mengadakan berbagai bentuk kegiatan seperti lomba mewarnai dan permainan tradisional anak-anak. Selain rutin menggelar lapak baca buku di Car Free Day, komunitas ini juga konsistem mengajak mahasiswa untuk gemar membaca. Sembilan anggota aktif komintas ini adalah mahasiswa. Berbagai buku yang tersedia yakni filsafat, komik, novel, sastra, puisi dan sebagainya.

Surya mengungkapkan, hal yang melatarbelakangi dibentuknya komunitas ini karena keprihatinan mereka terhadap minat baca masyarakat Indonesia khususnya Lampung yang semakin menurun. “Melihat fakta peminat baca yang sangat rendah yaitu 1.000 banding satu sehingga kami tergerak untuk berkampanye walaupun masih sedikit anggotanya,” imbuhnya.

Sumber: LAMFOST

Siarkan Beritamu Sekarang!
Redaksi komunita.id menerima tulisan berupa profil komunitas untuk dipublikasikan. Panjang tulisan minimal 2 paragraf. Kirim artikel ke [email protected]. Jika tulisan sudah pernah dimuat di blog atau situs media online lainnya, sertakan pula link tulisan tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *