Diskusi Online PEREMPUAN PENGGERAK: MENGGAGAS KOMUNITAS bersama Komunitas Save Janda

Komunitas yang memberikan rasa aman bagi anggotanya adalah rumah kedua. Membangun komunitas yang membuat anggotanya memiliki rasa berdaya, bukanlah hal yang dapat dilakukan dalam beberapa hari. Perlu adanya komitmen, konsistensi dan tanggungjawab sehingga sebuah komunitas mampu berdiri dan tumbuh.

Komunitas Save Janda adalah satu dari sekian banyak komunitas perempuan yang menepis stigma mengenai janda sekaligus memberikan pemberdayaan bagi anggotanya. Tentunya ada strategi dan kemampuan yang dimiliki dalam memanfaatkan sumber daya sehingga komunitas Save Janda mampu berdiri dan berkembang dalam membersamai perjuangan perempuan.

PEREMPUAN BERKISAH JABODETABEK X SAVE JANDA mempersembahkan episode 02 dari Bincang Profesi. PEREMPUAN PENGGERAK: MENGGAGAS KOMUNITAS

Narasumber:
Mutiara Proehoeman
Founder @save_janda
Divisi Pemberdayaan PB Jabodetabek

Host:
Rizkya Rifda Hidayat
Divisi Kampanye PB Jabodetabek

Waktu:
Minggu, 18 Juli 2021
Pukul 19.30 – 20.30 WIB

Tempat:
IG Live PB Jabodetabek @pb_jabodetabek dan @save_janda

Sumber: Komunitas Save Janda

Siarkan Beritamu Sekarang!
Redaksi komunita.id menerima tulisan berupa liputan acara komunitas untuk dipublikasikan. Panjang tulisan minimal 2 paragraf. Kirim artikel ke [email protected]. Jika tulisan sudah pernah dimuat di blog atau situs media online lainnya, sertakan pula link tulisan tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *