IDEP Foundation : “Pekan Masyarakat Tangguh”

Selama 24 tahun kami bekerjasama dengan masyarakat untuk membangun kondisi sosial dan ekonomi yang lebih tangguh. Kedaulatan masyarakat bagi kami adalah sebuah jalan panjang yang memang harus diupayakan. Meski sarat akan keterbatasan, tetap kami berdaya-upaya untuk sampai pada tataran masyarakat yang tangguh, melalui alas pikir permakultur dan pengurangan resiko bencana sebagai kompas penunjuk arah menuju jalan keluar dari kelindan masalah sosial yang ada.

Ada banyak pembelajaran, pengalaman, dan pertanyaan yang kami peroleh ketika bekerja bersama masyarakat. Tentang melihat pengetahuan dan kondisi lokal, lalu berusaha untuk adaptif pada situasi saat ini. Kami pun menyadari bahwa kita selalu butuh ruang untuk menerima, berbagi, pun refleksi dari berbagai perspektif dan latar belakang.

Untuk itu, kami mengajak kawan-kawan berkumpul bersama pada “Pekan Masyarakat Tangguh” untuk menyambut hari jadi Yayasan IDEP Selaras Alam yang ke-24 tahun.

Ayo rayakan ketangguhan bersama kami! [link di bio]

___

For 24 years, we have worked with communities to build more resilient social and economic conditions. Community sovereignty for us is a long road that must be pursued. Despite the limitations, we still strive to arrive at the level of a resilient society through permaculture and disaster risk reduction as a compass to point the direction towards a way out of the existing social problems.

When working with the community, we gain a lot of learning, experience, and questions about seeing local knowledge and conditions, then trying to adapt to the current situation. We also realize that we always need space to receive, share, and reflect from various perspectives and backgrounds.

For this reason, we invite all of you to gather in “Resilient Communities Week” to welcome IDEP Selaras Alam Foundation’s 24th anniversary.

Let’s celebrate the resilient with us!

sumber : https://www.instagram.com/p/Cr485VqSJlw/?utm_source=ig_web_button_share_sheet

Siarkan Beritamu Sekarang!
Redaksi komunita.id menerima tulisan berupa liputan acara komunitas untuk dipublikasikan. Panjang tulisan minimal 2 paragraf. Kirim artikel ke [email protected]. Jika tulisan sudah pernah dimuat di blog atau situs media online lainnya, sertakan pula link tulisan tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *