Resourceful Parenting Indonesia; Bangun Keterampilan Para Orang Tua

Berangkat dari visi bahwa setiap orang dewasa memiliki sumber pengetahuan untuk membesarkan dan mendidik anak, maka Andyda Meliala tergerak untuk mendirikan sebuah organisasi yang bergerak di bidang parenting dengan nama Resourceful Parenting Indonesia (RPI) pada tanggal 7 Maret 2011.

Misi dari RPI adalah membekali orang dewasa dengan berbagai sumber pengetahuan yang memadai untuk mendampingi pertumbuhan pikiran, jasmani, dan rohani anak secara terintegrasi. Selain memberikan informasi, dan membangun keterampilan para parents. RPI pun menyediakan coaching dan konseling agar mereka memahami parenting berbasiskan cara kerja otak, plastisitas otak, dan multiple intelligence.

Saat ini RPI merangkul semua pihak yang memiliki semangat untuk membangun anak yang cerdas, sehat, utuh, dan berkarakter. Kerjasama ini berjalan baik dengan organisasi pemerintah dan sosial kemasyarakatan, mulai dari Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN), Pemerintah Daerah, Pemerintah Pusat, perusahaan, sekolah (mulai dari PAUD sampai sekolah menengah), organisasi parenting, organisasi masyarakat, dan berbagai komunitas.

Secara rutin Resourceful Parenting Indonesia (RPI) mengadakan pertemuan para fasilitator dan sukarelawan untuk menyosialisasikan kegiatan mereka. Contohnya adalah acara acara sosialisasi dan pembekalan materi “Mindful Parenting” untuk para fasilitator dan volunteer dari Yayasan Bening Lara yang berlangsung dengan lancar dan menyenangkan pada hari Sabtu (6/2) kemarin. Acara ini dihadiri oleh 40 orang yang terdiri dari organisasi mitra kerja, team RPI, fasilitator dan volunteer aktif, dan calon fasilitator maupun sukarelawan

“Sosialisasi parenting untuk para parents di Indonesia harus dilakukan besama sama. Organisasi parenting diajak untuk bergandengan tangan dalam membangun para parents yang memiliki sumber daya dalam membesarkan dan mendidik anak anaknya, merekalah calon pemimpin pemimpin Indonesia di masa depan,” ujar Lucy Kusman, perwakilan dari pihak RPI.

Sumber: JITU NEWS

Siarkan Beritamu Sekarang!
Redaksi komunita.id menerima tulisan berupa profil komunitas untuk dipublikasikan. Panjang tulisan minimal 2 paragraf. Kirim artikel ke [email protected]. Jika tulisan sudah pernah dimuat di blog atau situs media online lainnya, sertakan pula link tulisan tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *