5 Tips Diet Aman Saat Liburan

Salah satu ritual menyenangkan dalam momen liburan adalah menikmati hidangan kuliner dari bermacam-macam tempat tujuan wisata Anda. Namun, bagaimana cara menyiasati kesenangan selama liburan ini tanpa perlu kuatir akan kelebihan berat badan, terutama bagi Anda yang dalam program diet atau ingin menurunkan berat badan. Nah, Anda bisa tetap asyik berlibur dan berkuliner dengan memperhatikan kiat-kiat berikut ini menurut Komunitas Blogger Banua;

  1. Tetap Aktif Bergerak

Isi liburan Anda dengan aktivitas fisik yang membuat Anda bergerak, seperti berjalan kaki menyusuri objek-objek wisata, berburu foto-foto menarik sambil menjelajah tempat-tempat baru, bersepeda keliling, atau lari pagi di sekitar hotel Anda sebelum sarapan dan berangkat berwisata. Kalau di hotel Anda tersedia fasilitas gym atau kolam renang, sempatkan mencobanya. Dengan cara ini Anda bisa tetap membakar kalori secara seimbang dengan aktivitas makan-makan Anda selama liburan.

  1. Hindari Makanan Cepat Saji

Paksakan diri Anda untuk melupakan jenis makanan cepat saji, meskipun di tempat liburan Anda banyak restoran fast food menarik yang tidak ada di tempat asal Anda. Makanan cepat saji mengandung kalori tinggi dan lemak yang tidak sehat. Lebih baik Anda beralih minat pada makanan khas lokal yang diolah tanpa banyak minyak, juga memakai bahan dasar kaya serat seperti sayuran dan buah.

  1. Banyak Minum Air Putih

Anda bisa mudah lupa untuk mengendalikan asupan gula saat asyik berwisata kuliner di tempat liburan, karena seringkali Anda memilih minuman ringan atau minuman kemasan yang manis, untuk mendampingi menu makan Anda. Asupan gula berlebih akan berbahaya untuk kesehatan, karena dapat menumpuk lemak dan merusak fungsi organ tubuh. Batas gula yang dianjurkan untuk dikonsumsi tubuh dalam sehari adalah setengah cangkir saja. Jadi, sebaiknya utamakan minum air putih sesering mungkin, bawalah selalu dalam perjalanan liburan Anda.

  1. Unduh Aplikasi Pengukur Kalori Tubuh

Kalau Anda sedang dalam program diet dan punya sasaran menurunkan berat badan hingga ke angka tertentu, sebaiknya unduh aplikasi pengukur jumlah kalori tubuh untuk memonitor aktivitas gerak dan keseimbangan asupan kalori Anda. Aplikasi ini juga punya alarm yang bisa diatur untuk memudahkan Anda tetap menjalani diet. Sehingga Anda tidak perlu kuatir akan kebablasan berat badan semasa liburan, dan Anda pun bisa tetap tampil bugar nan menarik.

  1. Buah dan Sayur

Buah dan sayur wajib Anda konsumsi setiap hari, meski ada banyak pilihan makanan lainnya di tempat liburan, jangan tinggalkan teman sehat Anda yang dua ini. Sepotong pisang atau sebuah apel sehari ditambah semangkuk salad sayuran atau rujak, dapat menjadi pilihan camilan Anda, ketimbang membeli beragam snack kemasan yang dapat memicu kelebihan kalori. Selain itu, manfaat vitamin pada buah dan sayur dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh Anda selama liburan.

Ubah pikiran Anda kalau liburan adalah saat bermalas-malasan dan momen kebebasan makan sepuas-puasnya. Sayang kan kalau sudah jauh-jauh hari Anda membeli tiket pesawat, sudah menjalani diet agar tampil prima saat liburan, tapi malah jatuh sakit atau badan melar akibat makan yang tidak terkontrol justru pada saat liburan. Jadi, jangan sampai Anda gagal berpenampilan bugar di foto-foto liburan Anda, liburan tetap sehat dan cantik tentunya lebih membanggakan.

Sumber: BLOGGER BANUA

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *