Saung IT; Mengentaskan Kesenjangan Digital di Masyarakat

Saung IT adalah sebuah komunitas non profit yang terdiri dari orang orang muda untuk mengembangkan ketrampilan dan karir di bidang IT yang saat ini berpusat di Bandung Jawa Barat. Diinisiasi pada awal tahun 2012, saat ini Saung IT memiliki beberapa chapter di kampus di Bandung, diantaranya Unikom, UIN Bandung, BSI, STMIK IM, dan menyusul kampus-kampus lainnya.

Konsep saung IT adalah Social Education For Community, sebuah konsep pemerataan keilmuan dimana pengajar berasal dari komunitas dan dikembangkan oleh komunitas untuk mengentaskan kesenjangan digital di masyarakat. Dalam perjananan pengembangan komunitas, Saung IT dikawal oleh beberapa praktisi dan perusahaan bidang IT yang berkompeten di bidangnya masing masing.

Saat ini pengembangan ketrampilan yang dilakukan oleh saung IT terdiri dari:

1. Pengembang Android
Sebuah komunitas Pengembang aplikasi android, diarahkan kepada pendidikan pengembangan produk yang bisa terjual di pasar aplikasi bergerak.
2. Komunitas Pengembang Web
Komunitas web programming yang berbasiskan framework, peningkatan keahlian dalam membangun logika berfikir dalam pemrograman dengan memperkenalkan konsep aplikasi web. Framework yang diajarkan disini antara lain Laravel dan Code Igniter.
3. Linux dan Jaringan
Bagi yang berminat untuk administrasi Server dan Jaringan dengan menggunakan Linux sebagai sistem operasinya.
4. Telepon Rakyat
Penggunaan aplikasi telepon rakyat milik Anton Raharja, Saung IT mendapatkan kehormatan sebagai salah satu kontributor pembuat aplikasi web telepon rakyat.
Sumber: saungit.org
Siarkan Beritamu Sekarang!
Redaksi komunita.id menerima tulisan berupa profil komunitas untuk dipublikasikan. Panjang tulisan minimal 2 paragraf. Kirim artikel ke [email protected]. Jika tulisan sudah pernah dimuat di blog atau situs media online lainnya, sertakan pula link tulisan tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *