Ladies Commmunity Surabaya; Dari Arisan Hingga Kegiatan Sosial

Gaun-gaun nan indah tengah memadati ruangan di salah satu resto di Jalan Ahmad Yani, Rabu (24/2/2016).Tak peduli apapun latar belakang mereka, yang penting mereka selalu berkumpul dalam satu agenda rutin Ladies Commmunity Surabaya.

Komunitas yang diketua oleh Eviyanti, mempunyai agenda rutin, yakni arisan, bahkan kegiatan sosial selalu menjadi prioritas yang utama.

Komunitas yang beranggotakan 60 orang ibu-ibu tesebut, hadir dari berbagai latar belakang pekerjaan, mulai dari Dokter hingga ibu-ibu rumah tangga.

“Jadi, disini ngumpul semuanya, ada yang dokter,banker, wirausaha serta ibu rumah tangga,” Kata Ketua Ladies Commmunity Surabaya kepada bicarasurabaya.com.

Komunitas yang sudah terbentuk 4 tahun lalu ini, beberapa kali melakukan kegiatan sosial, dari baksos di Liponsos sampai mendatangi korban bencana Gunung Kelud.

Menurut Yanti, jika wanita masih mampu untuk bekerja, kenapa tidak melakukan kegiatan sosial, karena baginya kegiatan sosial dan membantu sesama yang membutuhkan uluran tangan merupakan perilaku mulya.

“Kegiatan sosial bagi kami merupakan seperti mencash diri kita ke arah yang lebih baik dalam kehidupan,” jelasnya.

Hal senada juga diungkapkan Ina, Komunitas yang berdiri mulai 21 Februari 2012 ini, semakin berkembang kemajuannya, tidak hanya dalam hal menyamakan visi dan misi serta arisan saja, namun lebih kepada kegiatan bakti sosial yang terus berkembang pesat.

Dalam memperingati Anniversary ke-4 Ladies Community, Ketua Ladies Eviyanti, mengharapkan ibu-ibu semakin solid dan kompak,”Semoga kegiatan sosial semakin banyak lagi untuk ke depannya,” kata dia.

Sumber: Bicara Surabaya

Siarkan Beritamu Sekarang!
Redaksi komunita.id menerima tulisan berupa profil komunitas untuk dipublikasikan. Panjang tulisan minimal 2 paragraf. Kirim artikel ke [email protected]. Jika tulisan sudah pernah dimuat di blog atau situs media online lainnya, sertakan pula link tulisan tersebut.

1 Comment

  1. Nur fadilah says:

    Bagaimana carax buat gabung….apa bisa ibu rumah tangga buat gabung komunitas ini

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *