Peringati Hari Kemerdekaan, Honda Owner Club (HOC) Gelar Jambore Merah Putih

Honda Owner Club (HOC) melaksakan agenda tahunan yang di beri nama Jambore Merah Putih dengan tema “Satu Hati Untuk Negeri” di Curug Cihurang, Bogor, 20-21 Agustus 2016.

Acara ini di hadiri lebih dari 215 bikers HOC dan simpatisan HOC. Acara ini diisi berbagai kegiatan mulai dari silaturahmi all member, fun game serta pelantikan anggota baru.

“Acara ini rutin diadakan setiap satu tahun sekali bertujuan menjaga tali silaturahmi antar anggota, baik yang sudah lama sampai yang masih baru agar tidak terputus. Dan diisi fun game serta pelantikan anggota baru. Ditutup dengan Upacara Bendera Merah Putih serta pengukuhan anggota HOC,” jelas Bondan Nusantoro Wasekjen HOC.

Event yang di dukung langsung oleh PT Astra Honda Motor (AHM) ini diisi juga dengan bakti sosial seperti pembangunan tempa whudu di Mushola Al-ikhlas kp kebon kopi, Bogor. Serta menjadi ajang promosi yang menjadi momen paling penting di acara tersebut.

Ketua umum Honda Owner Club (HOC) Bro Mustofa menambahkan “selain menjadi ajang promosi dan silaturahmi bagi para anggota, event ini diharapkan dapat mempererat rasa persaudaraan dan kekompakakan serta meningkatkan semangat juang dan kerjasama dalam meraih prestasi, memupuk jiwa sportifitas, mengembangkan potensi kreatif dab produktif” terang Bro Mustofa.

Bukan hanya itu, menurut Bro Mustofa mental dan jiwa yang positif menjadi modal utama. “Mental yang positif berbudi pekerja luhur, sehat jasmani dan rohani, berkepribadian yang mantap dan mandiri serta memiliki rasa bertanggung jawab dan meng-aktualisasikan segala bentuk pemikirannyauntuk dapat melaksanakan suatu kegiatan yang positif didalam lingkungan pekerjaan dan keluarga,” tutupnya.

Sumber: Motorina News

Siarkan Beritamu Sekarang!
Redaksi komunita.id menerima tulisan berupa liputan acara komunitas untuk dipublikasikan. Panjang tulisan minimal 2 paragraf. Kirim artikel ke [email protected]. Jika tulisan sudah pernah dimuat di blog atau situs media online lainnya, sertakan pula link tulisan tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *