Komunitas Grand Avega Community (Gravity) Touring Untuk Peringati ‘Soempah Pemoeda’

Komunitas Grand Avega Community (Gravity) mengadakan touringbertajuk ‘Soempah Pemoeda’ menuju Garut, Jawa Barat pada 29-30 Oktober. Nama itu mereka pilih karena berdekatan dengan hari Sumpa Pemuda pada 28 Oktober.

“Ini agenda rutin Gravity. Kami memilih Garut karena belum pernah touring ke sini,” ujar Kalvin, Ketua Pelaksana Touring Soempah Pemoeda.

Tercatat ada 30 mobil yang datang dari wilayah Jabodetabek, Bandung, dan Cirebon untuk meramaikan touring kali ini.

“Titik kumpul pertama ada di Rest Area KM 39 untuk bertemu dengan peserta yang datang dari wilayah Jabodetabek. Lalu kami berhenti di KM 147 Tol Cipularang untuk bertemu peserta dari Bandung dan Cirebon dan langsung menuju lokasi Darajat Pass yang ada di Garut,” tambahnya.

Sesaimpanya di Garut, Gravity mengadakan lomba yang terbilang seru. Di antaranya kuis pengetahuan tentang Sumpah Pemuda, best costume berkaitan dengan Sumpah pemuda 1928, dan kuis seputar komunitas Gravity.

“Kami juga ingin memupuk rasa nasionalisme para anggota. Dengan begitu, mereka semakin mencintai nilai-nilai yang ada di peringatan Sumpah Pemuda,” tutup Kalvin.

Sumber: Metro TV News

Siarkan Beritamu Sekarang!
Redaksi komunita.id menerima tulisan berupa liputan acara komunitas untuk dipublikasikan. Panjang tulisan minimal 2 paragraf. Kirim artikel ke [email protected]. Jika tulisan sudah pernah dimuat di blog atau situs media online lainnya, sertakan pula link tulisan tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *