Komunitas Pecinta Lukis (KOPI) Jombang Peringati Hari Pahlawan Dengan Melukis Pahlwan Indonesia

Masyarakat memperingati Hari Pahlawan dengan beragam cara. Puluhan pelukis yang tergabung dalam Komunitas Pecinta Lukis (KOPI) di kota santri, Jombang, Jawa Timur memperingatinya dengan cara tersendiri.
Di area Taman Makam Pahlawan (TMP) Kabupaten Jombang, mereka melukis beberapa pahlawan Indonesia. Beberapa gambar yang dilukis, di antaranya Soekarno, Jendral Sudirman, KH Hasyim Asy’ari. Bupati pertama Kabupaten Jombang R.A.A. Soeroadiningrat tak luput dari goresan pensil mereka.
Suger Hartobi, salah satu pelukis yang ikut dalam aksi itu mengungkapkan, pagelaran ini dilakukan tiap tahun di setiap Hari Pahlawan. Kali ini adalah tahun kedelapan.
“Kurang lebih selama delapan tahun, agenda melukis di Taman Makam Pahlawan ini dilakukan setiap memperingati Hari Pahlawan, dan usai melukis maka lukisan akan dipajang atau dipamerkan di depan makam,” ujarnya, Kamis (10/11).
Tobi, panggilan akrabnya, menambahkan, pelukis dari berbagai aliran ikut serta dalam aksi kali ini, mulai dari realis, abstrak, dekoratif, temporer serta kubisme.
“Kami para pelukis memperingati dan menghargai jasa pahlawan dengan cara kami, dan dengan acara ini semangat dan nilai cinta Negara Kesatuan Republik Indonesia dapat kami pupuk dan kami sampaikan melalui lukisan,” imbuhnya.
Usai melukis, mereka meletakkan lukisanya secara berjajar di sepanjang trotoar makam sehingga menjadi pemandangan menarik para pengguna jalan yang melintas. Kadang ada yang tertarik dengan lukisan kemudian membelinya.
Sumber: NU.or.id
Siarkan Beritamu Sekarang!
Redaksi komunita.id menerima tulisan berupa liputan acara komunitas untuk dipublikasikan. Panjang tulisan minimal 2 paragraf. Kirim artikel ke [email protected]. Jika tulisan sudah pernah dimuat di blog atau situs media online lainnya, sertakan pula link tulisan tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *