Pemilik Hyundai Grand Avega pasti sering merasakan akselerasinya yang agak lemot alias enggak narik. Sudah banyak member dari Gravity (Grand Avega Community) yang berusaha untuk mengakali karakter mesin tersebut. Paling hot adalah melepas belalai’ yang merupakan jalur udara sebelum memasuki filter udara dan throttle body.
“Belalai atau resonator assy ini mungkin maksudnya untuk air surge atau penambah volume udara saat dibutuhkan akselerasi spontan. Tetapi kalau dilepas, jalur udara jadi lebih singkat dan lebih dingin karena tidak berada dalam ruang tertutup dalam waktu yang lama,” jelas Adiyuni, salah seorang member Gravity Yogyakarta yang pertama kali menemukan metode ini.
Efeknya tentu akselerasi yang lebih ringan atau terasa lebih plong saat gas diinjak, dengan suara yang sedikit lebih gurih seperti memakai filter udara open air. “Namun karena trap box dari belalai tersebut dilepas, filter udara jadi lebih cepat kotor. Penggantiannya jadi lebih cepat dibanding normalnya,” lanjut pria ramah tersebut.
Nah ternyata langkah-langkah melepas belalai ini tidak sulit kok, bisa dilakukan sendiri di rumah asal rela tangan sedikit kotor. Yuk, cermati langkah-langkahnya:
Sumber: OTOMOTIFNET