Komunitas Pecinta Kura-kura Serang Cilegon (PKSC): Edukasi & Konservasi

Banyak cara untuk menyalurkan hobi yang Anda dimiliki, di antaranya dengan membentuk sebuah komunitas. Seperti telah dilakukan oleh para pecinta kura-kura di Serang Cilegon yang membentuk Komunitas Pecinta Kura-kura Serang Cilegon (PKSC).

Komunitas PKSC mula berdiri karena terinspirasi dari komunitas pecinta kura yang berada di luar daerah bernama Pasara (Pasar Kura-kura) dan KKJ (Kampung Kura Jatim) yang biasa eksis di dunia komunitas hewan. Selain itu, mereka lebih khusus lagi bergerak di bidang konservasi dan pelestarian kura-kura yang sudah terancam punah, contohnya yaitu kura-kura Balawa, Bulus, dan sebagainya.

Nah, berkaca dari pengalaman komunitas di atas, para pecinta kura-kura di Serang Cilegon membentuk komunitas bernama Pecinta Kura-kura Serang Cilegon (PKSC), sebagai wadah edukasi berbagai macam jenis kura-kura lokal maupun luar.

“Komunitas ini berdiri pada 09 Februari 2014 silam. Tujuannya untuk sarana atau wadah pembelajaran bagi sesama pencinta reptile dan masyarakat umum, khususnya kura-kura di wilayah Serang dan Cilegon,” terang Tubagus Surya Bhaskara, Pendiri Komunitas PKSC.

Selain itu, imbu pria yang akrab disapa Tb itu, banyaknya perburuan kura-kura lokal juga sebagai bahan obat dan konsumsi, menjadikan salah satu alasan terbentuknya komunitas PKSC ini.

Maka, untuk mencapai tujuan tersebut, PKSC memiliki visi sebagai berikut:

  • Mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga dan melestarikan alam sekitar.
  • Memberikan edukasi kepada masyarakat umum dan anggota komunitas tentang dunia kura-kura.
  • Mengadakan kegiatan yang dapat menciptakan tumbuhnya kecintaan masyarakat terhadap kura-kura.
  • Mengadakan pertemuan rutin untuk saling menjaga tali silaturahmi sesama anggota.
  • Menyelamatkan kura-kura dari orang yang ingin melepas-liarkan kura-kura yang bukan di habitatnya, karena bisa merusak ekosistem alam.
  • Menyelamatkan Penyu dari perburuan liar dan perdagangan ilegal, karena populasi penyu di alam liar sudah sangat sedikit.

“Untuk menjaga silaturahmi dan mengevaluasi berbagai program, Komunitas PKSC sering melakukan berbagai macam kegiatan, seperti Gathering bulanan di CFD Cilegon dan Alun-alun Kota Serang,” imbuh Tb.

Selain itu, kata Tb, Komunitas PKSC juga sering menyelenggarakan acara Perayaan Hari Kura-kura sedunia, Gathering Rutin per 6 bulan Pecinta Kura-kura se-Jabodetabek, Kontes Kura-kura se-Jabodetabek, Gathering Rutin Lintas Komunitas Banten, dan Pemberian Pakan Kura-kura Belawa di Cirebon.

Lebih lanjut Tb menerangkan bahwa dalam waktu dekat ini, acara yang akan digelar oleh Komuntias PKSC, di antaranya adalah ; Talkshow Radio lokal, Gathering pecinta kura-kura se-Jabodetabek, dan Hari Kura-kura Sedunia.

“Hingga saat ini, Komunitas PKSC memiliki 27 anggota”, seru Tb.

Beberapa jenis kura-kura yang dipelihara oleh anggota Komunitas PKSC adalah sebagai berikut ; Siebenrockiella crasiollis (Kura-kura Pipi Putih) Red earded slider/tracemys scripta elegans (Kura-kura Brazil) Yellow belly hybrid, Pelodiscus sinensis, Indian star tortoise,Cyclemys dentata (Kura-kura Daun), Hermani tortoise,Cuora amboinensis (Kura-kura Batok), Common snapping turtle/chelydra serpentina, dan Aligator snapping turtle/macrochelys terminickii.

Sobat biem, bagi Anda yang ingin bergabung atau penasaran seperti apa kegiatan Komunitas PKSC, segera kunjungi akun medsos berikut ini, ya ; pksc.turtle atau PKSC. Turtle.

Editor : Andri Firmansyah

Sumber: BIEM.CO

Siarkan Beritamu Sekarang!
Redaksi komunita.id menerima tulisan berupa profil komunitas untuk dipublikasikan. Panjang tulisan minimal 2 paragraf. Kirim artikel ke [email protected]. Jika tulisan sudah pernah dimuat di blog atau situs media online lainnya, sertakan pula link tulisan tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *