KOMUNITAS MALANG INDO GAMING INGIN GAMERS MALANG BISA BERSATU

Menengok perkembangan gamers di Kota Malang, khususnya jika sudah membicarakan tim eSports rasanya susah susah gampang. Mereka ada, namun relatif kurang terlihat karena minimnya event atau turnamen eSports yang bisa dijadikan sebagai ajang kopdar atau kumpul bareng antar penyuka game di Kota Malang, khususnya MOBA.

Salah satu komunitas gaming di Kota Malang, yang juga punya tim eSports yang menamai diri mereka Malang Indo Gaming atau biasa disingkat MIG ternyata malah sudah punya anggota yang cukup masif. Total 400 an lebih anggota aktif diakui ketua sekaligus pendiri Malang Indo Gaming (MIG), Yogha Dody.

Berawal dari keinginan Yogha untuk dapat menyatukan para penghobby yang sama yakni game online berbasis MOBA di Kota Malang, ia akhirnya membentuk sebuah group.

ya rasa di Kota Malang ini cukup banyak peminat game yang punya hobi sama, namun yang perlu dihilangkan adalah sikap individu yang terpecah pecah, termasuk squad atau kelompok,” paparnya.

Menurutnya, lebih baik para player bersatu demi memajukan E-Sport di Malang agar lebih berkembang. “Paling tidak dengan ada komunitas kan bisa kumpul bareng, main bareng, dengan begitu skill juga bisa diasah,” ujar Dodhy.

Tujuan utama pria yang juga seorang caster event ini membuat group sejatinya adalah membuat satu nama yang bisa mengharumkan di pentas turnamen game. “Baik nasional, kalau bisa bahkan ya tingkat dunia internasional sekalian,” bebernya.

Pewarta: Elfran Vido
Penyunting : Kholid Amrullah
Foto: MIG

Sumber : Radar Malang

Siarkan Beritamu Sekarang!
Redaksi komunita.id menerima tulisan berupa liputan acara komunitas untuk dipublikasikan. Panjang tulisan minimal 2 paragraf. Kirim artikel ke [email protected]. Jika tulisan sudah pernah dimuat di blog atau situs media online lainnya, sertakan pula link tulisan tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *