Teater KOIN: Isi Kehidupan Dalam Proses Belajar Kesenian

Komunitas Teater Koin lahir pada 4 Juni 1999 di bawah tangga kampus Fakultas Ekonomi Universitas Islam Indonesia, Yogyakarta. Terlahir dalam nuansa kekeluargaan dengan ikatan benang-benang cinta dan berusaha untuk peduli di usianya yang masih belia. Komunitas seni di kampus ini berawal dari kebutuhan berkesenian dalam seni pertunjukkan, yakni berteater yang didasarkan atas kepolosan akan hidup dan cinta. Berbekal niat dan keinginan kuat, serta lebur dengan kerelaan dan totalitas tanpa paksaan, maka terbentuklah suatu lingkaran berkesenian yang diberi nama KOIN.

Komunitas Teater KOIN berusaha menjadi wadah kreasi dalam berkesenian bagi disiplin seni lainnya, baik bagi anggota tetap komunitas maupun non anggota komunitas. Kepekaan berkarya merupakan modal utama bagi Komunitas Teater KOIN untuk mengisi kehidupannya dalam proses belajar berkesenian dan berusaha menjaga eksistensinya untuk menjadi suatu komunitas seni yang benar-benar hidup dan ada.

Narasi diambil dari laman blog Teater KOIN.

Foto diambil dari Twitter Teater KOIN.

Siarkan Beritamu Sekarang!
Redaksi komunita.id menerima tulisan berupa profil komunitas untuk dipublikasikan. Panjang tulisan minimal 2 paragraf. Kirim artikel ke [email protected]. Jika tulisan sudah pernah dimuat di blog atau situs media online lainnya, sertakan pula link tulisan tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *