Untuk menjawab kebutuhan web desa, pemerintah desa harus menyiapkan pelatihan jurnalisme warga. Hal itu untuk menjawab tuntutan Undang-Undang Keterbukaan Informasi Publik. Transparansi informasi ini juga menuntut warga desa belajar bagimana menyampaikan informasi sesuai kebutuhan. Salah satunya dilakukan komunitas Tanoker Ledomombo dengan memberikan pendampingan dan pelatihan menulis untuk warga Desa Sumbersalak Ledokombo.
Menurut Koordinator Informasi dan Jaringan Tanoker Ledokombo, Grasia Renata Lingga, kebutuhan web desa bukan sebatas transparansi anggaran semata, namun pemenuhan hak masyarakat untuk menyuarakan aspirasinya melalui web desa. Dari pendampingan yang dilakukan kepada 30 orang warga, semua antusias dalam mengikuti pelatihan penulisan yang nantinya akan disajikan dalam web desa. Meski mereka berprofesi sebagai petani dan buruh, namun tidak mengecilkan semangat mereka untuk belajar menulis.
Jurnalisme warga ini sebagain besar menulis tentang pendidikan, kesenian tradisonal, serta kesehatan anak. Kegiatan penulisan di web desa ini diharapkan bisa menumbuhkan citizen jurnalism di masyarakat.
Sumber: Prosalina Radio