ISMANTO HADI (PAMAN): Ketua Para “Penyihir” di Indonesia

Ismanto Hadi atau yang akrab disapa Paman merupakan “Prefect” (ketua) di Komunitas Indo Harry Potter (IHP), sebuah wadah untuk pecinta J.K. Rowling’s Wizarding World di Indonesia (Harry Potter & Fantastic Beasts) yang sudah terbentuk sejak 1 Oktober 2001.

Kecintaannya terhadap cerita fantasi yang telah ia geluti selama lebih dari 17 tahun, berawal dari kesukaannya terhadap Harry Potter dan Lord Of The Rings. Saat ini, selain aktif dalam Komunitas Indo Harry Potter, ia pun menjadi founder dan pengurus di beberapa komunitas serupa lainnya yaitu Indo Star Trek (IST), Game of Thrones Indonesia (GOT ID), dan Indo Dan Brown Community (IDBC).

Di tengah kesibukannya sebagai seorang Graphic Designer & Event Organizer, serta mengurusi berbagai aktivitas bersama komunitas, ia pun pernah mengikuti kegiatan gowes bareng Komunitas Bike 2 Work atau berlari bareng Komunitas IndoRunners. Luar biasa ya!

“Ya, tantangan terbesarnya adalah pembagian waktu. Karena seringkali bentrok, jadi harus diatur gimana caranya supaya tetap bisa meramaikan keduanya. Misal saat ada undangan untuk Komunitas Indo Harry Potter & Komunitas Game of Thrones untuk mengisi booth di Comic Con, saya usahakan mendapatkan booth berdekatan, supaya pembagian waktunya enak dan bisa tetap meramaikan keduanya.” Ujar pemilik koleksi eksklusif berupa ilustrasi Harry & beberapa Fantastic Beasts dalam kanvas besar yang diberikan langsung oleh ilustrator cover buku Harry Potter versi terjemahan Gramedia.

Saat mengisi acara Community Workshop “Sketch Class: Care of Magical Creatures” yang dihelat Sebangsa, ketua para “penyihir” di Indonesia ini menuturkan jika ia diberi kesempatan untuk memiliki kemampuan sihir akan digunakan untuk menyembuhkan penyakit-penyakit dengan mantra dan ramuan, selain itu ia pun ingin menikmati keliling dunia dengan sapu terbang. “Pokoknya ingin mengubah dunia jadi lebih baik.” Tutupnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *