Paguyuban Madiun Adakan Halal Bihalal Dan Santunan Anak Yatim

Paguyuban Madiun (PAGUMA) mengadakan halal bihalal dengan para anak Yatim Piatu di gedung studio Wahana Wara RRI kota Madiun, Minggu (10/07/2016).

Acara yang digelar pasca Lebaran Idul Fitri ini dihadiri kurang lebih 200 anggota Paguma.

Humas Paguma Yususf Wibison mengatakan, kegiatan ini berawal dari diskudi-diskusi dari group Paguma di facebook yang anggotanya kurang lebih sekitar 15 ribu orang.

Dari dikusi tersebut akhirnya Paguma secara rutin mengadakan acara halal bihalal baik di Madiun maupun di Ibukota, Jakarta.

Paguma, kata Yusuf memberikan kontribusi nyata. Selain halal bi halal, pihaknya juga mengadakan kegiatan sosial menyantuni anak-anak yatim piatu.

“Berawal dari group facebook kami anggota Paguma memberikan kontribusi nyata terhadap kota Madiun seperti malam ini kami mengadakan acara Halalbihalal serta menyantuni anak anak yatim piatu,” jelas Yusuf Wibisono, Minggu (10/07/2016).

Pria murah senyum itu juga menambahkan, Paguma mempunyai rencana kerja tahunan yang sudah tertata. Selain memberikan santunan, juga akan mengadakan pelatihan kerja dan ketrampilan secara rutin.

“Itu akan kita selenggarakan secara rutin, untuk menunjukkan bahwa Paguma memberikan bukti yang riil kepada masyarakat Madiun dengan tujuan utama yakni memberikan yang terbaik kepada masyarakat Madiun,” ujar Yusuf Wibisono.

Acara Halal bihalal tersebut berlangsung meriah dengan suguhan menu Pecel Madiun yang dapat dinikmati oleh semua yang hadir dalam acara tersebut. Selain itu komunitas otomotif Grand Civic Chapter Ponorogo dan Ngawi juga turut hadir dalam acara halal bihalal tersebut.

Sumber: ponorogopost

Siarkan Beritamu Sekarang!
Redaksi komunita.id menerima tulisan berupa liputan acara komunitas untuk dipublikasikan. Panjang tulisan minimal 2 paragraf. Kirim artikel ke [email protected]. Jika tulisan sudah pernah dimuat di blog atau situs media online lainnya, sertakan pula link tulisan tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *